Kamis, 21 April 2011

Turbin Case (D.I.Y)


Keterbatasan biaya kerap kali menimpa sebagian pecinta modding, namun hal ini lah menjadi pemicu munculnya ide-ide kreatif. Hal yang sangat mendasar dari modding adalah bagaimana membuat tampilan  RIG Kesayangan menjadi lebih "garang" dengan meminimalisir dana, nah modding-lah solusinya !!! Dalam bagian ini saya akan memberikan tips serta tahap-tahap memodifikasi Front Panel  menjadi Turbin Fan.

Pertama siapkan semua bahan dan alat yang dibutuhkan, bahan utama sudah pasti casing bekas dong yang akan dimodifikasi, bahan-bahan untuk membentuk Turbin seperti resin, katalis, serat carbon, dempul, amplas halus serta cat + siralik (sesuai keinginan) seperti yang terlihat pada gambar berikut.


Kemudian panel depan yang akan kita Modif kita dempul bagian yang memiliki sudut untuk mendapatkan permukaan yang rata.






Setelah dempul kering kita olesi permukaanya dengan resin yang telah dicampur dengan katalis, lalu tempelkan serat pada permukaan yang telah diolesi resin tadi, kemudian olesi lagi  permukaanya dengan resin lagi agar serat menempel erat pada permukaan.


 Setelah permukaan serat kering, kita bolongi permukaan dengan dimeter 120mm karena ukuran fan yang nantinya akan digunakan adalah 120mm, kemudian kita gunakan pipa berdiameter 120mm dengan panjang yang disesuaikan dengan dudukan fan agar tidak berbenturan dengan permukaan fan nanti, setelah itu kita olesi permukaan dengan dempul, untuk mendapatkan efek turbin, pipa yang gunakan dibuat sedikit nongol. Kemudian sudut permukaan turbinya kita dempul, serta seluruh permukaan yang telah kering juga kita dempul.


Setelah dempul kering kemudian kita haluskan permukaanya dengan menggunakan amplas halus, untuk mendapatkan hasil maksimal olesi celah yang kasar kemudian diamplas lagi sampai hasil permukaan benar-benar halus.
Setelah hasil sudah benar-benar halus kemudian kita cat, namun pastikan seluruh permukaan dempul benar-benar kering. Karena kita menggunakan cat dengan kompresor agar mendapatkan hasil maksimal maka pertama kita lapisi dulu dengan poxi agar hasil cat nanti benar-benar maksimal.

 
 Sebelum melakukan pengecatan pada seluruh bagian casing, disarankan agar seluruh permukaan casing juga diamplas untuk menghilangkan permukaan kasar, apalagi yang kita modifikasi adalah casing bekas yang cenderung memiliki permukaan yang sudah ga' halus lagi, setelah diamplas kita lakukan lagi poxinasi diseluruh bagian casing lalu diamplas lagi sampai permukaan benar-benar halus.


Setelah poxi benar-benar kering kita pastikan lagi apakah masih ada permukaan kasar, jika permukaan casing sudah benar-benar halus, maka proses pengecatan dimulai, warna cat yang kita gunakan kali ini adalah "Red Engine" cat merah yang biasa digunakan pada mesin-mesin supercar, alasanya karena pada project ini menggunakan konsep "Red Devil" (Lebay Mentok Kanan), hasil catnya nanti akan seperti ini.



 Seperti ini :


Untuk menghasilkan efek "Bling-Bling" maka kita gunakan siralik yang halus dengan efek 
"Orange Bling-Bling".




Sekian dari kami "TechBrother". Semoga bermanfaat bagi rekan-rekan senasib sepenanggungan
Tetap berkarya "Bravo Moder Indonesia" . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar